Saturday, November 10, 2012

KE PASAR

Sabtu siang, 10 November 2012, kami bertiga menuju ke pasar. dah lama juga kami gak ke pasar. Pasar mana nih? Pasarnya para petani alias Farmer Market yang berlokasi di dekat City Hall alias tempat ngantornya kepala daerah. Sengaja kami kesana karena cuaca lumayan cerah dan kami ingin mencari sesuatu yang mungkin menarik hati kami. Saat kami memarkir kendaraan di salah satu parking lot, kami melihat ada banyak pepohonan yang masih memiliki daun berwarna merah. Kami sedikit heran juga, karena daun-daun lain sudah rontok. Kami pun kemudian mengambil gambar dengan latar belakang daun-daun yang berwarna merah ini. Nampak kan daun berwarna merah yang menjadi latar belakang gambarku dan mama? Kata papa dan mama, daun berwarna merah ini sangatlah indah ... Karenanya, mumpung cuaca bagus dan kami sedang dalam enjoy menikmati Sabtu cerah, kami ambil gambar lumayan banyak dengan latar belakang daun berwarna merah ini. Kami pun kemudian berjalan menuju pasar. Nampaknya tidak banyak pedagang yang menggelar aneka produknya siang ini. Sepintas saja kami mencermati deretan lapak-lapak mereka, kami merasa tidak menemukan apa yang kami cari. Apakah itu? Semangka hehehe ... Ya ... Mama mencari semangka, tetapi tidak melihat ada pedagang yang menjual produk itu. Kami pun kemudian berjalan-jalan sambil melihat aneka hasil kebun yang dijual. Semua dagangan nampak segar dan menarik hati. Sebagian bahkan merupakan tanaman organis, sehingga harga jualnya pun sedikit lebih tinggi dari harga yang ada di grocery store. Saat mama sampai di depan salah satu pedagang, mama memutuskan untuk membeli salah satu produk yaitu bokchoi. Seikat bokchoi dijual dengan harga 2 dolar. Lumayan sama dengan harga di Asian store yang biasa mama datangi. Setelah mendapat sayuran, kami berjalan-jalan lagi ke sekitar area farmer Market ini. O ya ... Hampir lupa ... Kami sempat mendatangi salah satu stan yang mempunyai board yang menarik hati, isinya adalah ucapan terima kasih dari salah satu partai yang ada di negara ini. Partai tersebut adalah partai demokrat. Tersedia suvenir gratis yang bisa dibawa pulang pengunjung. Aku mengambil 1 pin dan mama juga mengambil pin sebagai suvenir. Pin-ku bertuliskan Nurse Obama, sementara pin mama bergambarkan anjing milik Obama yang bernama Bo hehehe ... Lumayan lucu deh gambarnya ... Setelah merasa cukup berkeliling pasar, kami pun kemudian meninggalkan pasar dan menuju salah satu tempat makan yang berlokasi di dekat pasar. Kata mama, tempat makan ini dikenal karena mendapat penghargaan sebagai tempat makan yang menyediakan burger yang terbaik se B-town. Penasaran? Ikuti terus ceritaku ya ....     

No comments: