Thursday, November 15, 2012

THANKSGIVING DINNER AT TULIP TREE

Papaku dan mamaku mendatangi acara Thanksgiving Dinnner, yang diadakan setiap tahun oleh manajeman Apartment Housing, di Tulip Tree Activity Room. Acara yang diadakan seminggu sbeleum Thanksgiving, tepatnya 15 November 2012 ini diadakan mulai dari jam 11.30 sampai jam 1 siang. Tahun lalu, hanya mama saja yang datang ke acara ini. Acara serupa tahun lalu diadakan di Campus View Activity Room. Tahun ini papaku ikutan karena dah jadi bagian dari keluarga besar Apartment House Management. Beberapa hari sebelum acara ini diadakan, mama sudah mengisi selebaran yang memuat daftar bawa makanan (apa yang mau di-share) yang diedarkan di 3 centers (Tulip Tree, Campus View dan Evermann). Dalam daftar, sudah disebutkan bahwa Associate Director akan menyiapkan hidangan utama Thanksgiving yang berupa turkey atau kalkun. Karena menu utama dah ada, daftar isian tersebut kemudian diisi appetizer (sup, salad, dan sejenisnya), side dish selain turkey (makaroni keju, potato cheese, aneka pelengkap turkey seperti mashed potato, staffing, green bean dan seterusnya), dessert (cake, pie, fruits, cookie), drinks (soda, tea, water dan sejenisnya) dan kelompok makanan lain. Kira-kira, mama mengisi apa ya? Mama mengisi makaroni skotel hehehe ... Kata mama karena penyiapannya gampang dan masih sedikit berbau makanan internasional. Maksudnya? Kata mama, hampir 90 persen yang akan hadir di acara ini kan teman-teman dari negara ini. Mama agak tidak pede membawa makanan khas tanah air, mengingat selera mereka yang belum tentu sama dengan apa yang kita santap (seringkali kita cenderung memasak dengan rasa manis atau pedas). Karenanya, mama memilih menu yang tidak meninggalkan cheese dan butter hahaha ... Makaroni skotel ini sendiri dimasak papa dan mama jam 6 pagi, sebelum acara dilaksanakan. Maklum, mama tidak mau memasak malam sebelumnya karena rasanya kok masakannya kurang segar. Saat makaroni skotel ini matang, jam menunjuk angka 8 pagi. Jadinya, dari masakan siap sampai acara tiba, selisih waktunya 3 jam saja, sehingga makaroni skotel yang dimasukkan dalam wadah alumunium masih hangat. Jam berapa papa dan mama berangkat? Jam 12 siang. Memang agak telat sih, tapi gak pa pa. Saat papa dan mama sampai, ruangan sudah lumayan penuh. Meja di depan pintu masuk memuat banyak sekali makanan. Mama menaruh makaroni skotel disitu dan segera bergavung dengan mereka yang sudah lebih dulu datang. Sebelum menikmati menu siang ini, mama langsung saja ambil kamera dan ambil gambar hahaha ... Papa memilih mengantri untuk mencicipi apa yang tersaji dan duduk menikmati menu Thanksgiving hari ini dengan ngobrol bersama teman lainnya. Mau tahu apa yang ada di meja? Sudah pasti ada turkey yang sudah dipotong-potong, ada staffing untuk turkey berupa roti, sayur (green bean) dan potato. Lalu ada aneka makanan pendamping seperti chicken and dumpling, ada nasi goreng yang dimasukkan dalam zukini, ada roti dan dip-nya serta ada sate ayam. Sate ayam? Iya ... Om Putra dan tante Yuli yang menyiapkannya. Sate ayam sebanyak 1 tray nampak mengundang selera hehehe ... Mama juga melihat ada peanut sauce di dekat sate ini. Dari meja menu utama, mama beralih ke meja dessert yang ada di bagian belakang. Di meja ini nampak ada aneka pilihan dessert yang tampilan warnanya hampir seragam, yaitu coklat atau coklat tua. Maklum, aneka pie (dengan aneka isinya), aneka cake dengan segala topingnya dan ada juga fruits serta cookie. Semua nampak mengundang selera hehehe ... Segera saja mama mengabadikan aneka sajian yang masih utuh dan menarik hati tersebut sebelum mama kemudian bergabung dengan teman-teman lainnya. Kata mama, sambil menikmati apa yang ada, semua yang datang nampak asyik berbincang di hari yang menyenangkan ini. Semua tampak antusias mencoba aneka menu yang tersedia di meja makan dan tidak segan bolak-balik mencicipi apa yang tersaji. Sebenarnya, siapa saja yang datang di acara Thanksgiving dinner hari ini? Sudah pasti mereka semua yang berada di bawah manajemen housing apartment kampus IU. Seperti yang mama ceritakan, kampus IU kan mengelola apartment yang berlokasi on campus (di dalam kampus). On campus apartment ini dibagi menjadi single houses dan apartment housing. Single house biasanya untuk mahasiswa undergraduate dan di masing-masing apartment tidak disediakan kompor untuk memasak. Kenapa kompor tidak disediakan di masing-masing apartment? Karena anak-anak undergraduate ini kan umumnya baru saja keluar dari rumah dan akan tinggal di asrama untuk pertama kali. Banyak diantara mereka yang belum mahir atau tidak terbiasa memasak. Untuk memenuhi keperluan breakfast, lunch dan dinner, di masing-masing single house kemudian disediakan dining hall (ruang makan besar) yang menyediakan aneka menu pilihan. Para penghuni bisa membayar tunai atau membayar dengan kartu prabayar setiap kali mereka bersantap di tempat itu. Lain halnya dengan apartment housing. Di masing-masing apartment housing tersedia stove dan kitchen yang memang ditujukan untuk memudahkan penghuni menyiapkan keperluan makan mereka. Kalaupun penghuni memilih tidak memasak dan ikutan membeli makanan di dining hall di berbagai single house, hal itu sah-sah saja. Kenapa kok di housing apartment disediakan kompor? Karena penghuninya rata-rata graduate students yang sudah terbiasa memasak hehehe ... Seringkali juga mereka kan membawa keluarga, jadinya memasak sendiri juga untuk penghematan hehehe ... Na ... Kampus IU mengelola 3 centers yang membawahi apartment housinhg. Ketiga center tersebut adalah Tulip Tree (yang terdiri atas apartemen Tulip Tree, University East dan 3rd and Union Apartment), Campus View (yang terdiri atas Campus View dan BBHN - Banta, Bicknell, Hepburn dan Nutt) serta Evermann (yang membawahi Evermann dan Redbud). Mereka yang bergabung dalam ketiga center tersebut (maksudnya staf) diundang datang ke acara ini. Ada berapa banyak ya? Ada yang namanya Associate Director (direktur ketiga center) dan jajarannya (yang terdiri atas 1 direktur dan beberapa staf), ada yang namanya Housing Manager (manager di masing-masing center) dan jajarannya (yang terdiri atas 1 housing manager, 2 pasang housing assistants, office manager dan office helper, maintenance staf dan juga custodial staf). Kalau dikumpulkan, ada lebih dari 40 orang yang seharusnya datang. Hanya saja, hari itu tidak semuanya bisa datang karena ada yang tidak masuk, ada yang masih berkatifitas dan seterusnya. Acara yang berlangsung 1.5 jam ini memang kemudian menjadi acara yang lumayan ditunggu-tunggu karena para staf bisa ketemu dengan semua teman dan menikmati acara Thanksgiving bersama-sama. Acara Thanksgiving yang sudah menjadi bagian hidup masyarakat negara ini. Sejenak berhenti dari rutinitas untuk bertemu dan berbagi cerita dengan kolega memang menyenangkan ... Khususnya untuk yang tidak pernah bertemu dengan teman dari center lain. Maklum, selama ini kan ketiga center ini memang selalu bekerja di masing-masing gedung. Jadinya, hanya pada saat ada acara kumpul di acara inilah mereka bisa bertemu. O ya ... Lokasi ketiga center ini tidak terlalu jauh satu dengan dengan yang lainnya. Tahun lalu, seperti yang mama ceritakan, acara diadakan di Campus View. Tahun ini, acara diadakan di Tulip Tree. Tahun depan, bisa jadi acara diadakan di Evermann hehehe ... Acara ini berkahir pukul 1. Sebagian makanan yang masih ada dibawa pulang mereka yang hadir. Sementara itu, tim dari Tulip Tree memulai acara bersih-bersih mereka. Papa dan mama kemudian berpamitan dan mengucapkan terima kasih kepada Associate Director yang sudah menjamu turkey panggang hehehe ... Mama membawa pulang dessert berupa cake dan pie (3 potong) untukku. Hore ...

No comments: