Wednesday, May 23, 2012

NEW YORK: MENUJU DERMAGA

Setelah selesai makan siang, kami bertiga (papa, mama dan aku) melanjutkan perjalanan dengan bus menuju dermaga dimana kapal yang akan membawa kami ke Ellis Island berada. Ya ... Kali ini kami ingin mengunjungi Statue of Liberty yang ada di Ellis Island. Untuk bisa menuju dermaga ini, kami musti berjalan kaki dari site WTC (Twin Towers) yang runtuh akibat serangan teroris 9 September 2001 ke bus stop yang berjarak kurang lebih 2 sampai 3 blok. Bersama dengan beberapa peserta piknik yang memilih fasilitas bus pariwisata, kami pun berjalan berombongan dalam gerimis dan hujan yang datang silih berganti. Sebentar saja kami menunggu di bus stop, datanglah bus yang akan membawa kami ke dermaga. Bus yang akan membawa kami memiliki rute menuju downtown dan kemarin sore kami sudah mengikuti rute bus ini secara lengkap. Bus yang datang tidak terlalu penuh ... Maklum hujan turun, jadinya banyak wisatawan yang barangkali enggan naik bus dengan atap terbuka ini ... Kami pun kemudian naik ke bagian atas bus, tentunya lengkap dengan jas hujan kami. Saat kami duduk dan bus mulai berjalan, baru terasa dinginnya udara yang kami rasakan. Ya ... New York yang hujan seperti ini rasanya menjadi tidak bersahabat untuk kami yang sedang berada di bus terbuka hehehe ... Namun kami gak punya pilihan lain ... Masak kami hanya mau masuk ke salah satu tempat dan gak mau menikmati suasana lain? Bus berjalan dengan kecepatan biasa. Baru sebentar kami naik, tour guide mengumumkan kepada wisatawan bahwa kami sudah mendekati bus stop yang akan ada di kompleks dermaga. Kami pun bersiap turun. Saat bus berhenti, segera kami turun dan berjalan menuju dermaga. Papan petunjuk yang berbunyi TO ELLIS ISLAND mulai nampak. Kami pun berjalan bersama beberapa wisatawan yang juga turun disini. Tentu saja kami gak perlu jalan tergesa-gesa. Kami nikmati pemandangan di dekat dermaga ini. Sebuah patung besar yang ada di situ kami singgahi sebentar untuk kami jadikan background foto. kami kemudian melanjutkan jalan kaki kami menuju dermaga. Kami lihat dermaga tidak terlalu ramai. Barangkali karena hujan turun, banyak dari wisatawan yang memilih gak beraktifitas di ruang terbuka. Kami merasa sedikit beruntung karena kami bayangkan antrian naik kapal tidak akan terlalu panjang. Dermaga mulai kelihatan namun kami tidak melihat kapal bersandar. Mungkin kapal-kapal masih membawa penumpang yang sedang berwisata ke Ellis Island dan belum kembali. Saat kami sampai di dermaga, segera saja kami mengantri bersama wisatawan lain untuk naik kapal yang berikutnya. Antrian nampak kosong alias gak ada wisatawan ngantri di sini. Mungkin karena jam berangkat kapal berikutnya masih cukup lama. Saat kami sampai di depan petugas, kami diberitahu bahwa tiket kami tidak berlaku di dermaga ini. Tiket kami berlaku di dermaga satunya. Mereka mengatakan kepada kami untuk masuk ke sebuah bangunan berbentuk castle yang ada di depan kami untuk mengkonfirmasi tiket kami. Kami pun segera menuju castle tersebut dan masuk ke dalamnya. Castle ini tanpa atap rupanya dan ada 2 loket di dalamnya tempat wisatawan membeli atau mengkonfirmasi tiket. Karena tiket kami sudah termasuk dalam paket tiket naik bus wisata, kami hanya perlu mengkonfirmasi jam keberangkatan kapal. Petugas di loket meminta kami menunggu sampai petugas kapal datang dan menjemput kami. Sementara loket satunya untuk wisatawan yang sama sekali belum memiliki tiket naik kapal sehingga mereka perlu membelinya di situ. Kami pun kemudian menunggu petugas kapal datang bersama-sama dengan wisatawan lain yang memiliki paket tiket yang sama dengan yang kami pegang. Apa yang kami lakukan selama menunggu? Simak ceritaku ya ...

No comments: