Wednesday, September 5, 2012

OPEN HOUSE AT TRI-NORTH MS

Rabu sore, 5 September 2012, papa dan mamaku ke sekolahku. Ada undangan Open House yang ditujukan hanya untuk para orang tua atau wali siswa. Undangan ini disampaikan melalui email karena memang begini model atau cara sekolah berkomunikasi dengan orangtua. Email inipun tidak hanya diberikan sekali melainkan berkali-kali. Kenapa berkali-kali? Sebagai reminder ... Dalam undnagan disebutkan, acara open house akan dimulai pada pukul 6.30 dan diakhiri pada pukul 8 malam. Karena jarak dari rumah ke sekolah tidak terlalu jauh, papa dan mamaku berangkat pukul 6 lebih 10. Kata mama, saat sampai di sekolah, parking lot yang tersedia sudah lumayan penuh, tetapi papa dan mama masih kebagian spot parkir. Karena baru sekali ini mama jalan-jalan ke sekolahku, mama baru tahu kalo sekolahku sangat dekat dengan kompleks perumahan di sekitar sekolah. Di dekat sekolahku juga ada taman yang diperuntukkan bagi masyarakat umum. Kata mama lagi, kompleks sekolahku besar sekali. Dua bangunan besar nampak terpisah, satu untuk gym dan satu lagi bangunan besar yang terdiri atas kelas-kelas, perpustakaan, kantin, lab computer, ruang guru, auditorium dan seterusnya. Para oang tua yang datang hari itu diminta berkumpul di auditorium untuk mendengarkan pengantar dari kepala sekolah. Sebelum masuk auditorium, para orang tua akan mengambil kertas yang berisi denah gedung dan jadwal pelajaran masing-masing siswa. Pada awalnya papa dan mama tidak tahu untuk apakah kertas-kertas tersebut. Setelah mendengar penjelasan dari kepala sekolah, barulah papa dan mama mengerti kegunaan kertas tersebut. Kertas tersebut berguna sebagai kompas alias petunjuk saat papa dan mama menceri kelas-kelas yang ada di jadwalku. Maksudnya? Jadi begini ... Saat semua orangtua berkumpul di auditorium, ibu Kepala Sekolah memberikan pengantar untuk para orang tua berupa (1) ucapan selamat datang di Tri-North Midle School (2) ucapan terima kasih atas semua dukungan yang sudah diberikan (3) agenda kegiatan para siswa setahun ke depan (4) kunjungan ke kelas-kelas. Na ... Ini dia yang menjadi penyebab kenapa papa dan mama membawa jadwal dan denah sekolahku. Setelah acara pengantar selesai, para orang tua dipersilahkan masuk ke ruang-ruang kelas yang kami hadiri setiap pagi. Berdasarkan jadwal yang ada di tangan, papa dan mama akan pindah ruang mengikuti apa yang tertera di situ. Perpindahan setiap ruang hanya akan berjalan selama menit. Jadinya, papa dan mama diharapkan cermat membaca denah hehehe ... Persis seperti anak sekolah, papa dan mama berjalan menyusuri hallway dan mencari nomor kelas sesuai dengan jadwal. Papa dan mama sepakat untuk mengikuti jadwalku saja. Jadinya, papa dan mama naik mondar-mandir di hallway dan juga naik turun stairwell dari first floor ke ground floor dan sebaliknya persis seperti aku. Sekalipun ada ruang-ruang kelas yang berada di wing yang sama atau floor yang sama, papa dan mama sepakat mengikuti jadwal yang kuambil di semester ini ... Jadinya papa dan mama bener-bener mengerti berapa jauh jarak yang musti kutempuh saat aku berpindah kelas hehhee ... Ternyata juga, papa dan mama gak pernah telat masuk kelas ... Tahu dari mana? Di setiap akan memulai pelajaran, setelah siswa duduk, kan ada pengumuman seperti ini " Right now, you are in (1st, 2nd, 3rd, dst) session" Kata papa dan mama, mereka selalu mendengar pengumuman ini setelah duduk di dalam kelas. Artinya, papa dan mama gak pernah telat kan? Hehehe ... Dari 7 kelas yang papa dan mama masuki, 2 kelas berlokasi di lantai dasar (ground floor) dan 5 kelas berada di lantai 1 (first floor) tetapi berbeda wing-nya. Kelas pertama yang dikunjungi papa dan mama adalah kelas orkestra. Kelas ini berada di ruang 229. Peralatan musik gesek nampak berjajar rapi di dalam kelas, termasuk loker yang terkunci juga ada dis itu. Jjerana beberapa kursi berikut stand juga ada di kelas ini. Guru orkestra menerangkan kepada para orang tua program apa saja yang mereka agendakan di tahun akademik 2012/2013 ini. Setelah terdengar bunyi bel, para orangtua segera bersiap pindah ruang. Termasuk papa dan mama. Ruang berikutnya adalah ruang kelas scial study. Deretan peta, buku dan juga media belajar lain nampak ada di kelas ini. Guru mata pelajar Social Studies menjelaskan silabus mata pelajaran ini kepada para orangtua. Selanjutnya mama dan papa pindah ke kelas Bimbingan Karir. Disini, mata pelajaran ini disebut Preparing for College and Career. Saat papa dan memasuki ruangan kelas ini, mama dan papa sedikit heran karena ada dapur yang dilengkapi kompor ada di ruangan ini. Nampaknya peralatan ini merupakan peralatan untuk praktik. Guru menjelaskan kepada orang tua mengenai silabus mata pelajaran ini. Mengapa siswa perlu mengetahui apa yang mereka inginkan dimasa depan, persiapan seperti apa yang mereka perlukan, psikotest untuk mengetahui minat dan bakat, perencanaan kuliah dan seterusnya merupakan isi mata pelajaran ini. Dari kelas ini mama dan mama kemudian menuju ke kelas matematika. DI kelas matematika papa dan mama diberitahu oleh guru utama bahwa ada 2 guru pendamping di dalam kelas matematika ini. Dengan kapasitas 24 siswa per klasnya, ada 3 guru yang akan mengajar matematika ini. Bagaimana kegiatan belajar di kelas juga diterangkan oleh guru utama tersebut. Selanjutnya adalah kelas Language Art and Writing. Kelas berbentuk laboratorium ini dilengkapi dengan 30 set komputer bagi kami (para siswa) yang sedang mengikuti kelas ini. Project kami semester ini adalah academic writing yang sekaligus juga sebagai persiapan ISTEP. Dari kelas menulis, kami pindah ke kelas bahasa Inggris atau ENL. Lho, bukannya aku sudah lulus? Memang benar ... Tetapi kami tetap diwajibkan ikut kelas ENL ini (khususnya untuk international students) karena sasaran ketrampilan bahasa Inggris yang kami tuju sudah pasti jauh lebih kompleks dibanding saat kami masih SD. Silahkan lihat fotoku bersama teman-teman dalam posting-an kali ini ... Kelas terakhir yang dikunjungi papa dan mamaku adalah kelas Science. Kelas ini diasuh oleh Dr. Brown. Kepada para orangtua, beliau menjelaskan silabus kelas science bagi 7th grader. Kelas yang dibuat berhadap-hadapan ini memang lumayan membuat kami konsentrasi saat mengikuti pelajaran beliau. Kata papa dan mama, kelas scince yang terdiri atas 7 kelas paralel memiliki 5 orang guru. etelah mengikuti sesi penjelasan di kelas Science, selesai sudah acara open house di sekolahku. Papa dan mama kemudian berjalan-jalan sebentar dan mengambil beberapa gambar di sekolahku. Pastinya ... Acara ini sangat bermanfaat bagi orang tua atau wali murid, karena mereka memperoleh aneka informasi yang berhubungan dengan kegiatan belajar putra putri mereka di Tri-North Middle School ini.

No comments: